16 April 2009

Cara Memasang Widget Alexarank Pada Blogspot

Nach, satu lagi postingan nggak penting. Kali ini saya mau ceramah tentang cara memasang widget alexarank pada blog di blogspot. Mungkin sudah banyak yang menyediakan informasi ini. Tapi ada baiknya jika mungkin ada yang pas terdampar dan ingin juga memasang widget ini.

Alexarank adalah suatu nilai ranking yang entah di lihat dari sudut mana aku sendiri juga nggak begitu mengerti. Tapi yang pasti, alexarank mempunyai peranan penting juga dalam blog. Ibarat dalam mencari earning lewat PPC local seperti PPCindo, besar kecilnya Alexarank mempengaruhi juga harga di tiap kliknya. PPC ini mematok harga tiap kliknya di tiap kelompok ranking alexa.

Lhat saja seperrti punyaku. Alexarankku sekitar 2 bulan lalu sekitar 4 jutaan dan sekarang turun segitu. Walaupun BelieVe’s Blog ini mempunyai alexarank segitu. Tetap saja masih banyak hal yang harus aku tingkatkan. Karena pada kenyataannya. BelieVe’s Blog belum ada apa – apanya dibandingkan blog lain dengan tema atau topic yang sama.

Ada juga cara sederhana yang bisa menurunkan ranking alexa. Alexarank yang semakin kecil tentu saja juga akan membuat blog sedikit mempunyai nama. Kamu bisa menurunkan ranking Alexa dengan cara rajin update artikel. Tapi ada juga cara lain yang bisa menurunkan ranking Alexa. Nanti saja aku postingkan lagi. Kali ini aku kasih cara dulu untuk memasang widget alexa ini.

Pertama klik di sini atau masuk di alamat http://www.alexa.com/siteowners/widgets.

Kedua pilih dan masukan alamat url blog kamu dan klik pada icon Build Widget. Pastikan penulisan url kamu benar.

Setelah itu, akan muncul keterangan data dari blog kamu. Pilih jenis ukuran widget yang kamu inginkan dan copy kode script yang ada di bawah keterangan ukuran.

Masuk pada account blogger kamu dan masuk lagi di tata letak (Khusus yang berbahasa Indonesia).

Tambahkan saja kode html/javascript. Setelah muncul, pastekan kode yang kamu copy. Klik selesai dan simpan. Lihat blog kamu setelah berhasil di simpan. Jika cara kamu benar seharusnya alexarankmu sudah muncul.

Semoga Bermanfaat.


Baca Artikel lainya:

0 comments: